
Photo of a highway from above. Photo by Jared Murray on Unsplash.
Realisasi penerimaan pajak turut mendukung perjalanan para pemudik pada acara Lebaran tahun 2023 ini. Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (“APBN”) yang menerima banyak kontribusi dari pajak digunakan pemerintah dalam membangun infrastruktur.
Sebagai kegiatan yang sudah menjadi tradisi sebagian masyarakat Indonesia, mudik ketika lebaran identik dengan banyaknya anggota masyarakat yang melakukan pergerakan secara masif. Pada tahun 2023 sendiri, pemerintah menjelaskan bahwa ada potensi pergerakan hingga 45,8% selama masa mudik ini. Untuk menyikapi pergerakan ini, APBN digunakan untuk infrastruktur Indonesia.
Melalui Lembaga Manajemen Aset Negara (“LMAN”), dana APBN digunakan untuk melakukan kegiatan seperti pendanaan pembebasan lahan untuk jalan tol dan jalur kereta api, dengan masing-masing realisasi biaya yang digunakan sebesar Rp93,7 triliun dan Rp3 triliun. Selain itu, ada pula anggaran yang digunakan untuk subsidi tiket kereta api sebesar Rp9,43 miliar.
Realisasi penerimaan pajak hingga bulan Maret 2023 mencapai angka Rp432,25 triliun. Angka realisasi ini naik secara tahunan sebesar 33,78% dan telah memenuhi 25,16% dari target yang telah ditetapkan pada APBN 2023.